Monday, 24 March 2014

Mengetahui Rahasia Wanita Terpaksa Berbohong

Banyak yang mengatakan jika wanita sangat pintar menyembunyikan fakta. Tapi, tidak sedikit wanita berbohong karena suatu alasan tertentu. Oleh karena itu, Anda wajib mengetahui dahulu apa penyebab wanita berbohong sebelum menyalahkannya. Berikut adalah penjelasannya yang dikemukakan Bold Sky.

1. Menyelamatkan Hubungan
Terkadang, seorang wanita berbohong karena ingin menyelamatkan hubungan cintanya. Wanita cenderung berpikir jika memberitahukan 'rahasia' pada pasangan mampu meretakkan suatu hubungan. Dari pada kehilangan orang yang mereka sayang, sebaiknya berbohong atau menyembunyikan 'rahasia' tsb. Untuk itu, wanita lebih memilih berada pada zona yang aman.

2. Ingin Mendapatkan Simpati
Tidak sedikit wanita berbohong tanpa sauatu alasan yang pasti. Wanita hanya ingin memperoleh simpati dari seorang laki-laki atau pada sektor lingkungan kerja. Kebohongannya itu telah disesuaikan dengan keadaan di sekitar, contohnya agar dihormati, mereka berbohong pada semua partner kerjanya kalau berasal dari keluarga elit yang padahal kenyataannya tidak seperti itu. Atau mereka mengaku mempunyai hobi yang sama seperti pria yang disukai padahal kenyataannya juga tidak.

3. Menutupi Kekurangan atau Masalah
Dari sekian banyak alasan umum wanita berbohong salah satunya karena untuk menutupi kekurangan atau tidak ingin terkait dalam masalah. Bahkan, mereka tetap menyembunyikan kenyataan walau dia tahu resiko terburuk yang dihadapi dikemudian hari.

Contoh, Anda ada kebiasaan merokok, Namun di hadapan pasangan, Anda menyembunyikan dan melakukan secara diam-diam. Atau Anda sedang terlibat masalah, agar tidak berkepanjangan, Anda lebih memilih berbohong agar keluar dari dalam zona berbahaya tersebut.

Artikel Terkait

Mengetahui Rahasia Wanita Terpaksa Berbohong
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email